Latest News

Senin, 18 Januari 2016

Ahok Tegaskan Tak Akan Pernah Takut dan Tunduk dengan Terorisme

Ahok Tegaskan Tak Akan Pernah Takut dan Tunduk dengan Terorisme


 Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menegaskan tidak takut terhadap segala bentuk terorisme. 

"Kami percaya setiap insan di Indonesia, ketika kita memegang sumpah jabatan otomatis tumbuh patriot bagi bangsa kita." 

"Sehingga saya dengan sangat yakin dan percaya, kita tidak akan pernah takut dan tunduk terhadap aksi terorisme dalam bentuk apapun, khususnya di DKI Jakarta," kata Basuki

Hal itu diungkapkannya saat menjadi inspektur apel pengamanan aparat kepolisian dan prajurit TNI, di Silang Selatan Monas, Jakarta, Senin (17/1/2016).  

Basuki juga mengatakan, pihak manapun tidak ada yang bisa meruntuhkan dasar negara, yakni Pancasila serta Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). 

Aksi terorisme yang terjadi pada Kamis (14/1/2016) lalu, menjadi momen agar bangsa Indonesia semakin kompak. 

"Tidak ada siapapun yang bisa runtuhkan NKRI. Sebagai manusia bisa bergesekan, tapi sebagai institusi kita adalah satu," kata Basuki.  

Basuki mengatakan, apel pengamanan antara Pemprov DKI Jakarta dengan Polda Metro Jaya dan Kodam Jaya merupakan apel rutin yang dilaksanakan pada tanggal 17 tiap bulannya.

Yang menjadi inspektur pun bergantian. Mulai dari Basuki, kemudian Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Tito Karnavian hingga Pangdam Jaya Mayjen TNI Teddy Lhaksmana.
Penulis: Kurnia Sari Aziza
Editor: Ana Shofiana Syatiri
http://megapolitan.kompas.com/read/2016/01/18/09394531/Ahok.Tegaskan.Tak.Akan.Pernah.Takut.dan.Tunduk.dengan.Terorisme

Tidak ada komentar:

Posting Komentar