Latest News

Senin, 28 April 2014

Jokowi Sampaikan Terima Kasih Atas Perjuangan Relawan

Relawan Buruh Sahabat Jokowi. [Antara]

Jokowi Sampaikan Terima Kasih Atas Perjuangan Relawan

[JAKARTA] Calon Presiden dari PDI-P, Joko Widodo (Jokowi) menyatakan ucapan rasa syukur dan terima kasih kepada Relawan Buruh Sahabat Jokowi, yang telah mendukung penuh dirinya dalam pemilihan Presiden pada 9 Juli nanti.

"Terima kasih banyak atas dukungan para buruh. 9 Juli mendatang bukan masalah Jokowi presiden atau tidak tapi 9 Juli adalah masalah bangsa, negara dan rakyat," katanya dalam acara peresmian posko Relawan Buruh Sahabat Jokowi di Jakarta, Senin (28/4).

Jokowi menuturkan, 9 Juli nanti akan sangat menentukan negeri ini. Dirinya juga tidak ingin mempengaruhi sikap atau hak pilih yang dimiliki tiap individu buruh. Dia membebaskan buruh untuk memilih siapapun calon pemimpinnya.

"Saya tidak ingin mempengaruhi namun hanya mengajak kita semua berpikir jernih dan menentukan sikap. Kalau negeri ini ingin sejahtera dan makmur, kita harus bergerak dan bekerja demi rakyat," tegasnya.

Jokowi memberikan instruksi kepada relawan buruh untuk terus bekerja keras sampai pemilihan presiden nanti. Dia meminta para relawan buruh bergerak masif dan door to door ke masyarakat untuk menyampaikan siapa sebenarnya sosok Jokowi.

Menurutnya, walaupun banyak kompetitor lain yang mengejek bahkan mencemooh dirinya, Jokowi merasa masih bisa legowo dan menerimanya.

"Tidak ada yang saya tutupi. Jokowi ya seperti ini. Saya sampaikan dalam beberapa kesempatan, jika Tuhan mengizinkan terpilih nanti jadi Presiden, saya akan kerja keras mati-matian demi bangsa dan rakyat Indonesia," ucapnya disambut riuh tepuk tangan ratusan relawan buruh.

Dalam kesempatan tersebut, bekas Walikota Solo ini menekankan masalah perekonomian bangsa terutama pemerataan ekonomi. Pemerataan, lanjutnya, akan jadi fokus nanti.

"Tidak usah muluk-muluk visi misi. Dibutuhkan Presiden yang mau kerja, menteri yang mau kerja, gubernur yang mau kerja serta rakyat yang mau kerja memajukan Indonesia," ucapnya.

Inisiator Relawan Buruh Sahabat Jokowi yang merupakan Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Andi Gani Nena Wea mengaku yakin, kaum buruh dapat mengantarkan Jokowi memenangkan pemilihan presiden.

Untuk mencapai tujuan itu, pihaknya terus berkonsolidasi dan menginstruksikan kepada anggota buruh di tiap kawasan industri di seluruh provinsi Indonesia dan luar negeri.

Andi menegaskan, pihaknya tidak memaksa serikat buruh dan pekerja lain untuk mengusung capres lainnya. Namun, pihaknya meminta agar tidak saling menyerang dan menjatuhkan.

"Kalau ada serikat yang dukung capres lain kami hormati tapi jangan saling menyerang," tegasnya.

Andi menilai, Jokowi telah berkomitmen untuk memperjuangkan berbagai isu buruh seperti kebebasan berserikat, upah layak dan menghapus outsourcing.

Meski mendukung Jokowi, pihaknya tidak akan berhenti mengkritisi Jokowi jika setelah menjadi presiden kebijakannya tidak berpihak pada kaum buruh dan pekerja.

"Kami yakin Jokowi tepati janjinya. Di Jakarta, Jokowi telah membangun sistem Kartu Jakarta Pintar (KJP) dan Kartu Jakarta Sehat (KJS) yang dapat diterapkan di tingkat nasional," jelasnya.

Di Mayday nanti, Andi menegaskan akan mendeklarasikan Jokowi secara besar-besaran di Bundaran HI dengan ribuan buruh. [M-16/L-8]    

Source : suarapembaruan.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar